Seribu mulut bersuara serentak
Mendengungkan sorak kebenaran dalam dunia dongeng
Asap hitam mengepul dari mulutmu yang suci
Meracuni setiap nafas
Yang berhembus di palung hati
Malam gelap turun dalam dirimu
Mendendangkan lagu kesunyian yang penuh misteri
Dan setan-setan mulai bersorak
Di lidahmu
Mengalunkan soneta api
Dalam bahasa yang tak kau mengerti
Dan kau hanya terdiam
Membatu dan membisu
Sambil tak hentinya takjub
Akan bahasa setan yang lebih indah dari bahasamu
Asap hitam masih mengepul di mulutmu yang manis
Menyisakan jelaga dalam raga penuh noda
Kepada mulut-mulut yang suci
Berhentilah menyanyi
Menyanyi dalam lagu yang kau tahu kelabu
Saat dawai terakhir kau petik
Waktu sudah jenuh berbisik
Memorabilia Maria
-
.: Tengara *Maria* 🍁🌿 :.
Saat masih SD, saya mengenal sosok *Bunda Maria* hanya dari figur yang
terdapat di altar dalam rumah kawan saya yang *Katolik*...
4 years ago
No comments:
Post a Comment